Mengenal White Hat SEO & 6 Teknik Meningkatkan Peringkat

Apa Itu White Hat SEO

Ada banyak jenis teknik SEO didunia ini, salah satunya adalah White Hat SEO. Dimana teknik White Hat SEO merupakan teknik SEO yang penarapannya berpedoman pada algoritma mesin pencari.

Dengan menjalankan teknik SEO yang benar dan sesuai dengan kaidah SEO legal, maka akan membantu menaikkan peringkat website yang dapat bertahan lama.

Sedangkan peringkat mesin pencari yang diperoleh dengan teknik SEO curang hanya akan bertahan sementara. Menjalankan teknik Black Hat SEO yang melanggar aturan mesin pencari dapat meningkatkan peringkat Anda.

Namun perlu Anda ingat bahwa itu disertai dengan resiko yang berakibat pemberian hukuman oleh Google berupa penurunan peringkat lebih cepat bahkan situs web Anda tidak dapat ditemukan sama sekali.

Sedangkan peringkat yang di peroleh dengan penerapan teknik White Hat SEO akan lebih bertahan lama karena Google menyukai situs web yang patuh pada ketentuan mereka.

Apabila Anda konsisten melakukan teknik SEO yang aman, ini akan membuat bisnis Anda sukses. Karena website yang dioptimasi dengan teknik sesuai aturan akan lebih dipercaya oleh konsumen, karena Anda memberikan hasil pencarian yang relevan.

Apa Yang Dimaksud Dengan Teknik White Hat SEO?

Teknik White Hat SEO adalah serangkaian proses meningkatkan peringkat website dengan metode yang berpedoman pada aturan mesin pencari seperti Google. Sederhananya White Hat SEO memperoleh peringkat lebih tinggi tanpa melanggar aturan SEO dari perusahaan mesin pencari.

Sebagai mesin pencari yang memiliki milyaran pengguna di seluruh dunia, membuat Google lebih ketat dalam memberikan aturan pada pemilik website. Jika ingin websitenya tampil di halaman satu hasil pencarian dengan aman, maka Anda wajib melakukan teknik SEO yang legal.

Karena jika website Anda di optimasi dengan SEO curang maka situs web Anda dapat di beri Google penalti sewaktu-waktu. Dan tahukah Anda bahaya dari Google penalti? Apabila sebuah situs web terkena hukuman dari Google maka akan berdampak pada peringkat, prospek hingga pada penjualan.

Itulah mengapa banyak pemilik bisnis yang menghindari pemakaian teknik Black Hat SEO karena sangat berisiko pada kelangsungan bisnis. Jika Anda tidak ingin hal buruk terjadi pada situs web Anda di kemudian hari, melakukan teknik White Hat SEO adalah cara terbaik.

Lalu apa saja yang termasuk kedalam teknik White Hat SEO? Berikut penjelasannya:

  1. Membuat konten SEO friendly dan ramah pengguna
  2. Meningkatkan kecepatan situs web
  3. Membuat situs web responsive dan mobile friendly
  4. Membangun backlink berkualitas
  5. Membagikan konten ke sosial media
  6. Membuat website SEO friendly
  7. Dan banyak lagi

6 Teknik White Hat SEO Untuk Meningkatkan Peringkat Website Anda

Website adalah salah satu alat penjualan yang sangat efektif mendatangkan pelanggan. Namun untuk mendatangkan pelanggan berkualitas, Anda perlu menampilkan website Anda di halaman satu Google ketika calon pembeli mengetikan kata kunci relevan.

White Hat SEO

Nah salah satu cara menampilkan website di halaman depan hasil pencarian Google adalah dengan SEO. SEO merupakan teknik pemasaran yang dapat membantu website tampil di halaman depan pencarian untuk mendatangkan lebih banyak pengunjung potensial.

Teknik White Hat SEO ini dapat membantu meningkatkan peringkat website Anda dan juga membantu mendatangkan pengunjung lebih banyak:

1. Menggunakan Kata Kunci Yang Relevan

Kata kunci adalah elemen yang sangat penting dalam SEO karena dapat mendatangkan orang-orang yang tepat. Anda perlu menggunakan kata kunci yang tepat dan menggunakannya dengan benar sehingga Google dapat memahami tentang konten Anda.

Ketika Anda akan membuat konten teks, Anda perlu memilih kata kunci relevan yang nantinya dibuat sebagai judul. Selain itu Anda perlu memahami kebutuhan audiens target Anda baik dari jenis konten yang mereka butuhkan serta bahasa yang mereka gunakan dalam pencarian.

Dengan memahami audiens target, Anda bisa membuat konten yang memang dibutuhkan oleh mereka sehingga Anda dapat mengarahkan calon pelanggan ke situs web Anda. Anda perlu menerapkan strategi konten yang efektif mendatangkan orang-orang yang tepat sasaran.

2. Buat Konten Berkualitas

Setelah Anda menemukan kata kunci yang relevan selanjutnya adalah membuat konten berkualitas dengan menggunakan kata kunci tersebut. Konten yang berkualitas tidak hanya mengandung ratusan bahkan ribuan kata, namun terletak pada pencapaian tujuan pemasaran Anda.

Jika Anda ingin mendapatkan peringkat lebih tinggi di hasil pencarian mesin pencari, menghasilkan banyak pengunjung, meningkatkan brand awareness dan meningkatkan penjualan, jika konten Anda mencapai salah satu dari tujuan pemasaran tersebut itu artinya konten Anda berkualitas.

Konten yang berkualitas ialah konten yang ramah pengguna, memberikan informasi akurat dan mendalam, mudah dipahami dan dibuat SEO friendly. Sehingga pembaca senang membaca konten Anda dan pada akhirnya mesin pencari menempatkan halaman web Anda di posisi tertinggi.

Ketika Anda membuat konten pastikan Anda perhatikan Heading, teks Alt pada gambar, meta deskripsi dan judul. Semua ini penting karena sangat berpengaruh terhadap peringkat dan juga kenyamanan pembaca.

Backlink masih menjadi salah satu elemen yang membantu menaikkan peringkat dan mendatangkan pengunjung. Tapi pastikan Anda membangun backlink berkualitas bukan hanya kuantitas.

Percuma saja jika Anda membangun banyak backlink namun tidak memiliki dampak pada situs web Anda. Pastikan Anda menghindari cara curang dalam mendapatkan backlink. Karena jika Anda melakukan spam untuk mendapatkan backlink, itu dapat membahayakan situs web Anda.

Carilah sumber backlink yang berkualitas dan lakukanlah dengan cara yang sesuai dengan aturan mesin pencari. Apabila Anda membangun backlink berkualitas pada website maka dapat membantu situs web Anda diberi peringkat lebih tinggi yang pada akhirnya mendatangkan pengunjung.

4. Tingkatkan Pengalaman Pengguna

Teknik White Hat SEO termasuk pada pengalaman pengguna dimana pelanggan dapat dengan mudah berinteraksi dengan situs web Anda. SEO membuat situs web Anda tampil di halaman depan pencarian yang pada akhirnya di temukan oleh calon pelanggan.

Pengalaman pengguna dan SEO bekerja dengan alat, strategi dan sistem yang berbeda namun keduanya memiliki tujuan yang sama yaitu memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik.

Mesin pencari seperti Google hanya akan menampilkan situs web yang relevan di hasil pencarian, itu mengapa pengalaman pengguna sangat berperan penting untuk SEO. Jadi untuk membuat situs web Anda sukses, pastikan Anda menyelaraskan pengalaman pengguna dan strategi SEO Anda.

5. Melakukan Audit Konten

Untuk membuat konten lama tetap relevan maka Anda juga harus melakukan audit konten. Melakukan edit konten sangat diperlukan supaya konten yang Anda buat beberapa tahun atau bulan lalu tetap relevan dengan informasi terkini.

Misalnya konten lama Anda menawarkan jasa atau produk dengan menyertakan harga di dalamnya. Dan pada saat ini harga yang Anda tawarkan telah berubah, maka didalam konten tersebut perlu Anda rubah untuk membuatnya relevan dengan harga yang sekarang.

Lagipula melakukan audit konten dapat membantu mempertahankan peringkat bahkan meningkatkan peringkat. Jadi jika Anda memiliki konten-konten lama dan itu perlu ditambahkan dengan informasi terbaru maka Anda bisa melakukan audit konten.

6. Fokus Pada Mobile Friendly

Saat ini mencari informasi di internet bisa dilakukan melalui perangkat seluler seperti smartphone maupun tablet. Jadi untuk memudahkan calon pembeli yang menggunakan perangkat seluler, situs web Anda harus mobile friendly.

Situs web yang ramah seluler memiliki tampilan yang profesional ketika di akses di perangkat seluler. Sehingga pengguna tidak perlu melakukan pengaturan manual di perangkat mereka. Tampilan situs web Anda akan tetap profesional dan mudah dijelajahi oleh pengguna.

Menyajikan situs web yang ramah seluler juga membuat perusahaan Anda terkesan profesional karena memberikan pengalaman pengguna yang luar biasa. Lagi pula mesin pencari seperti Google akan merekomendasikan situs web yang ramah seluler kepada pengguna mereka.

Jadi situs web yang ramah seluler berpeluang besar diberi peringkat yang lebih tinggi di hasil pencarian. Selain memberikan pengalaman yang luar biasa pada pengguna, Anda juga telah mengikuti aturan Google yang pada akhirnya dapat memberikan peringkat lebih tinggi untuk situs web Anda.

Mengapa Harus Teknik White Hat SEO?

Meskipun teknik White Hat SEO tidak langsung menunjukan hasil dalam waktu semalam. Namun teknik SEO ini dapat menyelamatkan bisnis Anda dari kemarahan Google.

Anda wajib tahu bahwa situs web yang melanggar aturan Google memiliki resiko yang besar karena dapat di beri hukuman sewaktu-waktu. Jika situs web di beri hukuman maka dapat berdampak pada peringkat, lalu lintas yang pada akhirnya juga berdampak pada penjualan.

Kami yakin semua pelaku bisnis online tidak ingin ini terjadi pada websitenya. Itu mengapa para pelaku bisnis harus melakukan teknik SEO yang aman. Karena dengan mematuhi aturan mesin pencari lah dapat menyelamatkan situs web Anda dari hukuman penurunan peringkat.

Nah lalu apa saja manfaat menjalankan teknik White Hat SEO? Berikut beberapa keuntungan teknik White Hat SEO untuk situs web Anda:

  1. Meningkatkan Pengalaman Pengguna
  2. Menghindari hukuman dari Google
  3. Meningkatkan peringkat dengan aman
  4. Meningkatkan kepercayaan konsumen
  5. Peringkat bertahan lebih lama
  6. Menjadi merek yang menjadi solusi pelanggan

Baca juga:

  1. Perbedaan Teknik SEO On Page dan Off Page
  2. Cara Jitu Meningkatkan Traffic Website

Rate this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Our customer support team is here to answer your questions. Ask us anything!